HUBUNGAN KEPATUHAN IBU HAMIL MENGKONSUMSI TABLET FE DENGAN KEJADIAN ANEMIA PADA IBU HAMIL DI POSKESDES KELURAHAN KAMPUNG BARU KAB. TANAH BUMBU
Main Article Content
Abstract
Anemia merupakan masalah kesehatan masyarakat yang signifikan, terutama bagi wanita usia reproduksi, termasuk ibu hamil, karena berkontribusi pada peningkatan angka kesakitan dan kematian ibu serta bayi, termasuk risiko Berat Badan Lahir Rendah (BBLR). Pencegahan dan penanggulangan anemia pada ibu hamil dapat dilakukan melalui konsumsi Tablet Zat Besi (Fe). Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan antara kepatuhan mengonsumsi Tablet Fe dengan kejadian anemia pada ibu hamil di Poskesdes Kelurahan Kampung Baru. Desain penelitian menggunakan survei analitik dengan pendekatan cross-sectional dan teknik total sampling yang melibatkan 87 ibu hamil. Data diperoleh dari buku register ibu hamil dan Buku KIA, serta dianalisis menggunakan uji chi-square. Hasil penelitian menunjukkan adanya hubungan yang signifikan antara usia (ρ-value = 0,000), pendidikan (ρ-value = 0,017), serta kepatuhan mengonsumsi Tablet Fe (ρ-value = 0,000) dengan kejadian anemia, sementara tidak ditemukan hubungan signifikan antara paritas dan kejadian anemia (ρ-value = 0,058). Sebanyak 55 ibu hamil (63,2%) mengalami anemia, dan mayoritas (72,4%) tidak patuh dalam mengonsumsi Tablet Fe. Kesimpulan penelitian ini menegaskan bahwa kepatuhan ibu hamil dalam mengonsumsi Tablet Fe memiliki hubungan signifikan dengan kejadian anemia, sehingga upaya peningkatan kepatuhan konsumsi suplemen zat besi perlu dioptimalkan dalam program kesehatan ibu hamil.
Anemia is a significant public health problem, particularly among women of reproductive age, including pregnant women, as it contributes to increased maternal and infant morbidity and mortality, as well as the risk of Low Birth Weight (LBW). Prevention and management of anemia in pregnant women can be achieved through the consumption of Iron (Fe) Tablets. This study aims to analyze the relationship between adherence to Iron Tablet consumption and the incidence of anemia among pregnant women at the Poskesdes in Kampung Baru Village. The research design utilized an analytical survey with a cross-sectional approach and a total sampling technique involving 87 pregnant women. Data were obtained from maternal registration books and the Maternal and Child Health (MCH) Handbook and analyzed using the chi-square test. The results indicated a significant relationship between age (ρ-value = 0.000), education (ρ-value = 0.017), and adherence to Iron Tablet consumption (ρ-value = 0.000) with anemia incidence, while no significant relationship was found between parity and anemia incidence (ρ-value = 0.058). A total of 55 pregnant women (63.2%) were diagnosed with anemia, and the majority (72.4%) were non-adherent in consuming Iron Tablets. This study concludes that adherence to Iron Tablet consumption among pregnant women has a significant relationship with anemia incidence, highlighting the need to optimize efforts to improve compliance with iron supplementation programs in maternal health initiatives.
Article Details

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.
References
Agnes, Rizka, dkk. 2021. Kepatuhan Ibu Hamil Mengkonsumsi Tablet FE dengan Kejadian Anemiadi Puskesmas Sleman Yogyakarta. JURNAL PERMATA INDONESIA nomor 2 Volume 12. November 2021
Rabbania Hiksas, Rima Irwanda, dkk. 2021. Anemia Defisiensi Besi Darah dan Cara Mengatasinya. Jakarta : Persatuan Obstetri dan Gynekologi Indonesia.
Alamsyah, W. 2020. Faktor-faktor yang Berhubungan dengan Kejadian Penyakit Anemia pada Ibu Hamil Usia Kehamilan 1-3 Bulan di Wilayah Kerja Puskesmas Bontomarannu Kabupaten Gowa. Jurnal Inovasi Penelitian, 1(3), 599–597.
Amalia, Siti, dkk. 2017. Faktor Risiko Kejadian Anemia pada Ibu Hamil di Rumah Sakit BARI .Palembang : Jurnal Kesehatan, Vol VIII, No. 3.
Astutik, R. Y., & Ertiana, D. 2018. Anemia dalam Kehamilan . Jawa Timur: CV. Pustaka Abadi.
Atika Zahria Arisanti, Rr. Catur Leny Wulandari, dkk. 2022. Faktor- Faktor yang Mempengaruhi Kepatuhan Ibu Hamil dalam Mengkonsumsi Tablet Fe. Jurnal Ilmiah Kebidanan, Vol. 9, No. 2, Agustus 2022
Devhy, N. L. P., Dewi, P. D. P. K., dkk (2021). Pendidikan dan Promosi Kesehatan. Jawa Barat: Media Sains Indonesia.
Direktorat Gizi Masyarakat. 2020 .Penyebab Anemia Pada Ibu yang perlu diwaspadai.ttps://health.kompas.com/read/2021/10/19/150300668/8-penyebab- Anemia-Pada-Ibu-Hamil-Yang-Perlu-Diwaspadai?Page=All.
Evi Pratami. 2019. Evidence Based Dalam Kebidanan: Kehamilan, Persalinan, & Nifas. Jakarta: EGC.
Kemenkes RI. 2021. Profil Kesehatan Indonesia Tahun 2020. KementerianKesehatan Republik Indonesia
Komariah, S, Nugroho, H. 2020. Hubungan pengetahuan, usia dan paritas dengan kejadian komplikasi kehamilan pada ibu hamil trimester III di rumah sakit ibu dan anak aisyiyah samarinda. Samarinda : Jurnal Kesehatan Masyarakat, 5(2), 83.
Listiana, A. 2016. Analisis Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Kejadian Anemia Gizi Besi Pada Ibu Hamil. Jurnal Kesehatan. Volume VII.No.3:455-469.
Melorys, L., dan Nita, P. 2017. Faktor Kejadian Anemia pada Ibu Hamil. Higeia Journal of Public Health Research and Development, 1(3): 43–54.
Notoatmodjo, S. 2018. Ilmu Perilaku Kesehatan. Jakarta : Rineka Cipta.
Notoatmodjo, D. S. 2018. Metodologi Penelitian Kesehatan. Jakarta : Rineka Cipta.
Omasti, N. K. K., Marhaeni, G. A., dkk .2022. Hubungan Kepatuhan Konsumsi Tablet Besi Dengan Kejadian Anemia Di Puskesmas Klungkung II. Jurnal Ilmiah Kebidanan (The Journal Of Midwifery), 10(1), 80–85.
Profil Dinkes Kabupaten Tanah Bumbu. 2023. Profil Kesehatan Tanah Bumbu. Tanah Bumbu : Dinas Kesehatan
Profil Kelurahan Kampung Baru. 2023. Profil Kelurahan Kampung Baru. Tanah Bumbu : Kelurahan Kampung Baru
Priadana, M. S dan Sunarsi, D. 2021. Metode Penelitian Kuantitatif. Tanggerang: Pascal Books
Rabbania Hiksas, Rima Irwanda, dkk. 2021. Anemia Defisiensi Besi. Jakarta: Persatuan Obstetri dan Gynekologi Indonesia.
Sahir, Syafrida Hafni. 2022. Metode Penelitian. Yogyakarta: Karya Bakti Makmur.
Sivanganam, S., & Weta, W. 2017. Gambaran tingkat kepatuhan ibu hamil mengkonsumsi tablet besi di wilayah kerja puskesmas Sidemen tahun 2015. 8(2), 135– 138 https://doi.org/10.1556/ism.v8i2.128
Sugiyono. 2015 Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Bandung: PT Alfabet.
Sugiyono, P. D. 2017. Metodologi Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: CV Alfabeta.
Sugiyono. 2018. Metode Penelitian Kulalitatif Kuantitatif dan Kombinasi (Mixed Methods). Bandung: Alfabeta.
Sugiyono. 2019. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung : Alphabet.
Sugiyono. 2020. Metode Penelitian Kualitatif. Bandung: Alfabeta.
Vehra S, Ejaz MAQ, and Farooq A. “Effect of Sociodemographic and Gestational Status on the Development of Iron Deficiency Anemia in Pregnant Women”. Pakistan Journal of Nutrition 11 (7): 545-549. 2017
Zakaria, M. 2023. Cegah Anemia pada Ibu hamil dengan protein hewani. https://www.cegahstunting.com/post/cegah-anemia-pada-ibu-hamil-dengan-protein-hewani