HUBUNGAN SELF-EFFICACY DALAM MENENTUKAN PILIHAN KARIR SISWA KELAS XII MAN KOTA SURABAYA

Main Article Content

Putri Permata Biru

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara self efficacy dalam menentukan pilihan karir siswa kelas XII MAN Kota Surabaya. Desain penelitian ini merupakan deskripstif kuantitatif dengan menggunakan teknik korelasional. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas XII Madrasah Aliyah Negeri Kota Surabaya yang berjumlah 415 orang siswa. Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan Cluster Random Sampling dengan jumlah sampel sebanyak 208 siswa. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan skala pilihan karir dan self-efficacy. Uji reliabilitas instrumen dihitung dengan menggunakan rumus Alpha Cronbach. Hasil uji coba reliabilitas instrumen mendapatkan nilai 0,718 untuk skala self-efficacy dan 0,866 untuk skala pilihan karir. Analisis data dan uji hipotesis menggunakan teknik regresi sederhana. Hal ini ditunjukkan dengan hasil uji hipotesis yang menunjukan bahwa variabel pilihan karir dengan self-efficacy terdapat koefisien korelasi (r) sebesar 12.019 dengan nilai signifikansi (p) sebesar 0,000 dimana nilai tersebut kurang dari 0,05 atau p < 0,05 (0,000 < 0,05). Dengan demikian dapat dikatakan bahwa semakin tinggi tingkat self-efficacy yang dimiliki siswa, semakin tinggi pula kemampuan mereka dalam menentukan pilihan karir.
Kata Kunci: Self-efficacy, Pilihan Karir, Siswa Kelas XII

Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

How to Cite
Biru, P. P. (2024). HUBUNGAN SELF-EFFICACY DALAM MENENTUKAN PILIHAN KARIR SISWA KELAS XII MAN KOTA SURABAYA. Liberosis: Jurnal Psikologi Dan Bimbingan Konseling, 7(3), 41–50. https://doi.org/10.3287/liberosis.v7i3.7188
Section
Articles

References

Adi Setiawan. “Penentuan Distribusi Skewness dan Kurtosis Dengan Metode Resamplingberdasar Densitas Kernel : Studi Kasus Pada Analisis Inflasi Bulanan Komoditas Bawang Merah, Daging Ayam Ras dan Minyak Goreng di Kota Semarang,” t.t.

Binus University. “Memahami Uji T Dalam Regresi Linear.” Diakses 2 April 2024. https://accounting.binus.ac.id/2021/08/12/memahami-uji-t-dalam-regresi-lin ear/.

Budi Satria dan Sri Wahyuni. “Self Efficacy Keputusan Karir pada Siswa Madrasah Aliyah.” Idea Nursing Journal 6, no. 3 (2015): 10–18. https://doi.org/10.52199/inj.v6i3.6737.

Dewi, Liliana, dan Stella Nathania. “Pengukuran Aspek Kepuasan Konsumen Le Fluffy Dessert.” Jurnal Bisnis Terapan 2, no. 01 (30 Juni 2018): 61–72. https://doi.org/10.24123/jbt.v2i01.1087.

Fitriana Maya Sholihah. “Hubungan antara Self-Efficacy dengan Perencanaan Karir Siswa.” Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau, 2018.

Jodi Setiobudi. “Pengaruh Efikasi Diri terhadap Pengambilan Keputusan Karir pada Siswa Kelas XII SMA Negeri 1 Kalasan.” E-Journal Bimbingan dan Konseling 6, no. 1 (2022).

Lukman Hakim. “Pengangguran di Jawa Timur Didominasi Lulusan SMK,” 2023.

https://daerah.sindonews.com/read/1090053/704/pengangguran-di-jawa-timur-didominasi-lulusan-smk-1683331527.

M. Naufal Al-Farras dan Jhon Herwanto. “Hubungan antara Efikasi Diri dengan Pengambilan Keputusan Karir pada Siswa Kelas XI Madrasah Aliyah Negeri.” Psikobuletin: Buletin Ilmiah Psikologi 4, no. 3 (September 2023): 231–39. https://doi.org/DOI: 10.24014/pib.v4i3.25511.

Putri, Marsantiya Dwi Ayu, Yovitha Yuliejantiningsih, dan Ismah Ismah. “Hubungan Antara Self Efficacy Dan Perencanaan Karir Siswa Kelas XII SMA Negeri 1 Moga Kabupaten Pemalang.” G-Couns: Jurnal Bimbingan Dan Konseling 6, no. 2 (27 Juli 2022): 239–49. https://doi.org/10.31316/g.couns.v6i2.3463.

Rachmawati, Yunia Eka. “Hubungan antara Self efficacy dengan Kematangan Karir Mahasiswa Tingkat Awal dan Tingkat Akhir di Universitas Negeri Surabaya.” Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Negeri Surabaya 1, no. 1 (2012).

Retno Juli Widyastuti. “Pengaruh Self Efficacy dan Dukungan Sosial Keluarga terhadap Kemantapan Pengambilan Keputusan Karir Siswa.” Jurnal BK Unesa, 2013.