PENGARUH INTELLECTUAL CAPITAL DAN SOCIAL CAPITAL PEGAWAI TERHADAP KINERJA PELAYANAN PERPUSTAKAAN KABUPATEN PASURUAN

Main Article Content

Achmad Dian Maulana
Sri Hastari
Muhammad Tahajjudi Ghifari

Abstract

Kinerja adalah suatu hasil kerja yang dicapai seseorang dalam melaksanakan tugas-tugasnya atas kecakapan, usaha dan kesempatan. Perpustakaan Kabupaten Pasuruan yang bertanggung jawab dalam mewujudkan Masyarakat dengan minat baca tinggi serta meningkatkan kualitas layanan perpustakaan berbasis inkluisi social. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh intellectual capital dan social capital terhadap kinerja pelayanan Perpustakaan Kabupaten Pasuruan dalam penelitian ini berjumlah 66 pegawai. Metode Analisa data yang digunakan adalah uji validitas, uji realibilitas, uji asumsi klasik, analisis deskriptif dan analisis regresi linier berganda (uji t dan uji F). Dan didapatkan hasil penelitian sebagai berikut : Hasil analisis uji F diperoleh Fhitung > Ftabel sebesar 181,59 >3,14 dengan tingkat signifikansi sebesar 000,0 < 0,05 maka H1 diterima yang berarti intellectual capital dan social capital secara simultan berpengaruh signifikan terhadap kinerja. Hasil uji t menunjukkan intellectual capital berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai, dan social capital juga berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai. Hasil uji R Square sebesar 0,852 atau 85,2% yang bisa dijelaskan oleh model ini, sedangkan sisahnya sebesar 14,8% dijelaskan oleh variabel lain diluar penelitian ini.

Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

How to Cite
Achmad Dian Maulana, Sri Hastari, & Muhammad Tahajjudi Ghifari. (2023). PENGARUH INTELLECTUAL CAPITAL DAN SOCIAL CAPITAL PEGAWAI TERHADAP KINERJA PELAYANAN PERPUSTAKAAN KABUPATEN PASURUAN. Musytari : Jurnal Manajemen, Akuntansi, Dan Ekonomi, 1(2), 100–110. https://doi.org/10.8734/mnmae.v1i2.394
Section
Articles

Most read articles by the same author(s)